Alamat

Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 324 322551

Email

faud@iainmadura.ac.id

Dekanat FAUD Bekali Mahasiswa Baru Budaya Akademik dan Kemahasiswaan

  • Diposting Oleh ADMIN FAUD
  • Senin, 14 Agustus 2023
  • Dilihat 137 Kali
Bagikan ke

Dalam rangkaian kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) IAIN Madura 2023, Dekanat Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FAUD) kebalkan budaya dan pelayanan akademik dan kemahasiswaan pada mahasiswa baru, Senin (14/8/2023) di Aula Perpustakaan IAIN Madura. Dari rangkaian PBAK 2023 ini, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah mendapatkan alokasi dua hari, dari 14-15 Agustus 2023.

Hadir dalam kesempatan hari pertama, Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, Para Ketua Prodi dan Sekretaris Prodi di lingkungan FAUD, Kepala Laboratorium FAUD, Kasubag TU dan pengelola administrasi di lingkungan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Madura.

Dekan Fakultas Ushluddin dan Dakwah, Ah. Fawaid, dalam sambutannya memberikan penjelasan seputar tema PBAK 2023 yang sengaja dipilih oleh panitia, yaitu “Memperkokoh peran mahasiswa dalam Menguatkan Nilai Moderasi, Religiusitas, dan Ramah Lingkungan.” Fawaid menegaskan bahwa revolusi insustri 4.0 dan era society 5.0 memiliki dampak yang luar biasa dalam kehidupan sosial, budaya, ekonomi, politik, dan agama. Dari sisi sosial keagamaan, munculnya apa yang disebut dengan era disrupsi dan post truth ini, tegas mantan Kaprodi IQT ini berdampak pada tidak diakuinya lagi otoritas, baik otoritas agama maupun sosial kebudayaan.

“Bagi milineal, otoritas agama bukan lagi di agamawan, melainkan ada pada gawai,” tegasnya. Di sinilah, menurutnya lebih lanjut, belajar agama dari gawai tidak lagi memedulikan apakah ada otoritas agama atau tidak. Otoritas gawai ini pada gilirannya berdampak pada meluasnya klaim kebenaran pada kelompoknya dan penuduhan sesat pada lainnya. Dalam konteks inilah, kata doktor lulusan UIN Sunan Ampel, tema PBAK memberikan penekanan pada aspek religiusitas dan moderasi dalam beragama sebagai benteng dari kecenderungan mudahnya menyalahkan yang lain.

Kegiatan ini juga dilengkapi dengan pengenal fakultas Ushluddin dan Dakwah yang disampaikan oleh Wakil Dekan FAUD, Subhan Zamzami, serta pengenalan Laboratorium dan program studi di lingkungan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah [dkn]